• Jelajahi

    Copyright © Matacyber.com
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan tampilan atas





    Kemandirian WBP Lapas Banjarmasin Dibina Melalui Kegiatan Berkebun

    Redaksi_Matacyber
    Jumat, 25 April 2025, 13:45 WIB



    MATACYBER.COM | BANJARMASIN — Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Lapas Kelas IIA Banjarmasin terus dibina untuk menjadi pribadi yang lebih mandiri dan produktif. Salah satu upaya pembinaan tersebut dilakukan melalui kegiatan berkebun yang dilaksanakan di area kebun milik Lapas Banjarmasin. Jumat (25/4/2025).

    Kegiatan berkebun ini mencakup penanaman berbagai jenis sayuran dan tanaman hortikultura. Selain memberikan keterampilan bercocok tanam, kegiatan ini juga bertujuan untuk menanamkan rasa tanggung jawab dan semangat kemandirian kepada para warga binaan.

    Kalapas Banjarmasin, Faozul Ansori, menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata dari komitmen pihak lapas dalam membina WBP secara holistik.

    "Ini adalah komitmen kami untuk membina warga binaan agar mandiri dan menjadi pribadi yang lebih baik. Melalui kegiatan seperti berkebun ini, mereka tidak hanya belajar keterampilan baru, tapi juga membentuk sikap disiplin dan kerja sama,” ujarnya.

    Program berkebun ini juga diharapkan dapat menjadi bekal keterampilan bagi warga binaan ketika mereka telah selesai menjalani masa pidana, sehingga mampu kembali ke masyarakat dengan lebih siap dan produktif. (Raihan)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini