MATACYBER.COM | CILEGON - Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kota Cilegon memasuki era baru dengan dilantiknya Abdul Rozak menggantikan Muharman Kotto yang telah menjabat selama tiga belas tahun. Pelantikan yang dihadiri Wali Kota Cilegon Robinsar ini berlangsung di Aula Diskominfo Cilegon, Sabtu 17 Mei 2025.
Dalam sambutannya Robinsar menyimpan harapan besar kepada kepengurusan IPSI Kota Cilegon yang baru.
"Pertama kami sampaikan ucapan selamat atas pelantikannya kepada ketua dan pengurus IPSI Kota Cilegon yang baru, kami harap dibawah kepemimpinan ini dapat menghasilkan atlet Pencak Silat yang berkualitas di Kota Cilegon,” ujarnya.
"Kami ingin memberikan PR kepada pak Rozak, bahwa dalam lima tahun kedepan harus ada lagi atlet Pencak silat dari Kota Cilegon yang membanggakan ditingkat nasional bahkan internasional," tambah Robinsar.
Robinsar mengajak para insan pencak silat untuk terus menjunjung tinggi sportivitas dan persatuan.
"Mari bersama menjadikan Pencak silat sebagai sarana pembinaan generasi muda yang tangguh, berakhlaq mulia, dan cinta tanah air," ungkapnya.
Terakhir Robinsar tegaskan bahwa pemerintah Kota Cilegon siap mendukung kegiatan IPSI.
"Kami siap mendukung kegiatan IPSI Kota Cilegon, baik dalam pembinaan atlet, pelestarian budaya, hingga peningkatan prestasi,” tegasnya.
Di kesempatan yang sama, Ketua IPSI Provinsi Banten Ajat Sudrajat yang telah melantik Ketua dan Kepengurusan IPSI Kota Cilegon yang baru menyampaikan rasa bangganya terhadap IPSI.
"Kita patut berbangga dapat bergabung di IPSI, selain kita dapat melestarikan kebudayaan sendiri meski digempur dengan seni beladiri dari negara asing yang juga berkembang di Indonesia, dibawah kepemimpinan Ketua Umum Pengurus Besar IPSI Prabowo Subianto, Pencak silat juga telah berkembang di banyak negara di Dunia,” ujarnya.
Ajat juga mengenang dimana saat atlet Pencak Silat Kota Cilegon dapat mengharumkan nama Indonesia dikancah Internasional.
"Delapan belas tahun yang lalu, ada seorang atlet Pencak Silat bernama Dwi yang berhasil mengharumkan nama Indonesia yang berasal dari Kota Cilegon, kedepan saatnya juga muncul lagi atlet dari Kota Cilegon yang mampu membanggakan di kancah internasional." Tuturnya.
Sementara itu, Ketua IPSI Kota Cilegon yang baru dilantik Abdul Rozak mengatakan, siap mengemban amanah baru ini.
"Insya Allah kami siap mengemban amanah yang telah diberikan kepada kami semua sebagai pengurus IPSI Kota Cilegon perionde 2025 sampai 2029, semoga kami mampu melahirkan atlet Pencak silat yang berkualitas dan membanggakan Indonesia, khusunya Kota Cilegon,” paparnya.
Turut hadir dalam kegiatan ini, Ketua DPRD Kota Cilegon Rizki Khairul Ikhwan, Ketua KONI Cilegon Abdul Salam Salim, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Cilegon Sakti Jasiman, dan Inspektur Kota Cilegon Mahmudin, dan seluruh peguron Pencak Silat di Kota Cilegon. (*/Red)